Ziarah Nasional Dalam Rangka Hari Pahlawan Tingkat Kab Cirebon

Sumber, Selasa 10 November 2020,- Usai melaksanakan kegiatan Upacara Hari Pahlawan di Halaman Depan Kantor Bupati Cirebon Jln Sunan Kalijaga No 7 Komplek Perkantoran Sumber, Kabupaten Cirebon dengan tema Pahlawanku Sepanjang Masa.
Kegiatan dilanjutkan dengan Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan Gegunung, Sumber, Kabupaten Cirebon, Selasa (10/11).

Komandan Upacara Kapten Arm Karsim tengah memberikan Laporan kepada Inspektur Upacara

Taman Makam Pahlawan (TMP) Gegunung yang berada Jln Kiageng Tapa No 01 Kelurahan Gegunung nampak cukup bersih.

Dalam pelaksanaan Ziarah Nasional tersebut bertindak sebagai Inspektur Upacara Kapolresta Cirebon Kombes Pol M. Syahduddi, Komandan Upacara dipercayakan pada Danramil 2006/Ciledug Kapten Arm Karsim sedangkan Perwira upacara Danramil 2001/Cirebon Utara Kapten Arh Jumadi.

Ziarah Nasional ini tetap memperhatikan Protokol Kesehatan dengan susunan acara laporan Perwira Upacara Kepada Irup, Irup memasuki lapangan Upacara, laporan Komandan Upacara, pasukan Pasang Sangkur.
Selanjutnya penghormatan kepada Arwah Pahlawan, mengheningkan Cipta, peletakan Karangan Bunga, pembacaan Doa, penghormatan Terakhir Kepada Arwah Pahlawan.
Lalu pasukan lepas Sangkur, laporan Komandan Upacara, Irup meninggalkan Lapangan Upacara di lanjutkan Penaburan Bunga dan terakhir laporan Pa Upacara Kepada Irup. (*)

Pin It