
Sumber, Kamis 24 November 2022,- Selama dua hari, terhitung sejak hari ini hingga besok Jum’at (24-25/11/2022) Kodim 0620/Kab Cirebon menggelar kegiatan pembinaan generasi muda melalui Pramuka Kebangsaan.
Kegiatan pembukaan resmi dilakukan oleh Dandim 0620/Kab Cirebon Letkol Inf Faurizal Noerdin S.Sos M.Sc, melalui sebuah Upacara di Lapangan Makodim Jln Fatahillah, Kelurahan Perbutulan, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, dengan Komandan Upacara Kapten Arh Bambang Purmono yang keseharian sebagai Danramil 0620-09/Karangsembung, Kamis (24/11/2022).
Pada pelaksanaan ini peserta Pramuka Kebangsaan tersebut diikuti oleh Pengurus Ormas dan LSM se Kabupaten Cirebon.

Dalam sambutan pembukaannya Dandim 0620/Kab Cirebon Letkol Inf Faurizal Noerdin S.Sos M.Sc, mengatakan pihaknya berharap kepada seluruh peserta agar kegiatan ini betul betul dilaksanakan dengan baik, guna memantapkan tekad kaum muda sebagai patriot pembangunan, karena tantangan Negeri saat ini adalah tanggung jawab kita semua, untuk membangun negeri ini.
Selain itu lanjut Dandim, agar generasi muda menjadi manusia manusia yang bertaqwa kepada Tuhan YME serta memiliki kepribadian yang tangguh, terampil dan berpengetahuan , selain sehat dan kuat jasmani juga memiliki kesetiakawanan yang tinggi.
Nampak hadir pada kesempatan ini Ketua DPRD Kab Cirebon HM Luthfi, Kasdim 0620/Kab Cirebon Mayor Inf R Nurbiantoro, para Pasi, para Danramil jajaran Kodim 0620/Kab Cirebon, para Pimpinan Ormas dan lain lain.
Media center Dim 0620/Kab Cirebon