Koramil 0620-15/Klangenan, Komsos Dengan Komponen Masyarakat

Klangenan, Rabu 6 September 2023,- Koramil 0620-15/Klangenan, Kodim 0620/Kab Cirebon melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan komponen masyarakat yang ada di dua (2) Kecamatan yakni Kecamatan Klangenan dan Kecamatan Jamblang, Selasa kemarin (5/9/2023).

Kegiatan komsos dengan thema Moderasi beragama dan tantangan Polarisasi di Indonesia tersebut di laksanakan di Aula Makoramil Jln Otista (jalur utama Cirebon – Palimanan) Klangenan, Kabupaten Cirebon dengan di buka oleh Danramil 0620-15/Klangenan Kapten Arh Apid.

Pada kegiatan ini hadir komponen Masyarakat yang terdiri dari Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Toloh Pemuda selain para Mandor dan perwakilan Perangkat Desa di dua (2) Kecamatan seperti Kecamatan Klangenan dan Kecamatan Jambang, Kabupaten Cirebon.

Danramil 0620-15/Klangenan Kapten Arh Apid didampingi Batituud Peltu Sugeng, pada kesempatan ini menyampaikan terima kasih atas kehadiran para Tokoh Masyarakat dalam kegiatan Komsos ini.

Media center Dim 0620/Kab Cirebon

Pin It