Sumber, Jum’at 29 Desember 2023,- Dalam rangka kegiatan pengamanan operasi lilin, personil 0620-13/Sumber Kodim 0620/Kab Cirebon melaksanakan bantuan pengamanan dan ditempatkan di titik titik strategis, seperti di Pospam Perempatan Pasar Kramat Desa Dukupuntang, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon.
Tiap hari personil Koramil 0620-13/Sumber diterjunkan bersama sama instansi terkait lainnya diantaranya bersama Polri, Satpol PP Kab Cirebon, Dishub Kab Cirebon, BPBD Kab Cirebon maupun Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon.
Kegiatan pengamanan tersebut berlangsung sejak tanggal 22 Desember 2023 sampai dengan 2 Januari 2024 atau selama 12 hari.
Danramil 0620-13/Beber Kapten Arh Puji Triharsono melalui Batituud Peltu Suwarma, Jum’at (29/12/2023) menyampaikan bantuan pengamanan dalam rangka Natal 2023 dan tahun baru 2024 khusus Koramil 0620-13/Sumber ditempatkan di Pospam Perempatan Pasar Kramat Desa Dukupuntang, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon.
Kawasan tersebut cukup strategis karena masuk dalam jalur wisata, khususnya di wilayah Dukupuntang, jelasnya.
Media center Dim 0620/Kab Cirebon