
Sumber, Selasa 10 Oktober 2023,- Selama dua (2) hari terhitung sejak hari ini hingga besok, Selasa – Rabu (10-11/10/2023) Kodim melaksanakan kegiatan Pembinaan Wanra guna membentuk Pelindung Masyarakat sebagai Patriot Cinta Tanah Air dan berwawasan Kebangsaan.
Kegiatan pembukaan Binwanra dilakukan melalui Upacara di Lapangan Makodim Jln Fatahillah, Kelurahan Perbutulan, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon dengan Inspektur Upacara Dandim 0620/Kab Cirebon Letkol Inf Afriandy Bayu Laksono S.Sos., M.I.Pol yang di wakili Kapten Arh Puji Triharsono yang sehari hari menjabat Danramil 0620-02/Tengahtani dengan Komandan Upacara Kapten Chb Agung Prayoga yang keseharian menjadi Danramil 0620-10/Lemahabang.
Dalam sambutan pembukaannya Irup menyampaikan bahwa kegiatan Pembinaan Wanra bagi anggota Linmas yang diselenggarakan Kodim 0620/Kab Cirebon ini adalah merupakan bagian dari program kerja Kodim 0620/Kab Cirebon Bidang Teritorial khususnya bidang Pembinaan Wanwil sub bidang pembinaan Linmas yang bertujuan untuk membina dan membentuk anggota Linmas yang memiliki kepribadian, berakhlak mulia, disiplin, terampil dan memiliki semangat Bela Negara.
Untuk itu pihaknya berharap kepada seluruh peserta sekalian, setelah pelaksanaan kegiatan ini untuk terus aktif meningkatkan disiplin, loyalitas serta kekompakkan baik di rumah maupun di lingkungan masyarakat dimanapun kita berada, serta memantapkan tekad Linmas sebagai garda pendukung dan patriot pembangunan, karena tantangan di dalam mengisi Kemerdekaan akan jauh lebih sulit dari merebut kemerdekaan dan pastinya memerlukan anggota Linmas yang memiliki tekad baja dan semangat pantang menyerah.

Sementara tema dalam kegiatan ini adalah Melalui Pembinaan Wanra membentuk Pelindung Masyarakat sebagai Patriot Cinta Tanah Air dan berwawasan Kebangsaan
Pada kegiatan ini juga dua ratus (200) anggota Wanra mendapat wawasan Kebangsaan baik dari Dinas Instansi terkait maupun unsur Perwira yang sudah di tunjuk.
Media center Dim 0620/Kab Cirebon