Kodim 0620/Kab Cirebon Adakan Komsos Dengan KBT

Sumber, Rabu 31 Maret 2021,- Kodim 0620/Kab Cirebon mengadakan Komsos dengan Keluarga Besar Tentara (KBT) yang dilaksanakan di Aula GSG Jatimanunggal Komplek Makodim Jln Fatahillah, Perbutulan, Sumber, Kabupaten Cirebon, Rabu (31/3/2021).

Kegiatan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan ini dibuka oleh Dandim 0620/Kab Cirebon Letkol Inf Sugir yang diwakili Pasiter Kapten Arh Fatkhur Rohman dengan dihadir LVRI, Pepabri serta FKPPI dan PPM selain Persit Kartika Candra Kirana Cab XXX Kodim 0620/Kab Cirebon.

Dalam kesempatan ini peserta Komsos juga mendapat materi wawasan kebangsaan yang disampaikan oleh perwira yang ditunjuk seperti, Danramil 2007/Plumbon Kapten Arh Puji Tri Haraono menyampaikan materi tentang Pancasila adalah alat Pemersatu bangsa.
Penyampaian materi Sosialisasi Pokok Kebijakan Pimpinan TNI-AD Bid. Teritorial Tahun 2021 disampaikan oleh Danramil 2001/Cirebon Utara Kapten Arh Edi Hartono serta Danramil 2015/Klangenan Kapten Arh Jumadi menyampaikan materi tentang Sinergitas TNI-AD Guna Mengatasi Kesulitan Rakyat. (MC)

Pin It