Sumber, Kamis 10 Juni 2021,- Dengan tetap mematuhi protokol Kesehatan, Kodim 0620/Kab Cirebon melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Aparat Pemerintah yang dilaksanakan di Aula GSG Jatimanunggal Komplek Makodim Jln Fatahillah Sumber, Kabupaten Cirebon, Kamis (10/6/2021).
Kegiatan dengan tema Sinergitas Aparat Pemerintah Membangun Imunitas Bangsa Untuk NKRI ini dibuka oleh Dandim 0620/Kab Cirebon Letkol Inf Sugir yang juga secara simbolis memberikan tanda mata kepada peserta sebagai tanda tali asih.
Komsos diikuti oleh perwakilan Aparat Pemerintah Desa dengan alokasi terbatas mengingat masih ada pandemi Covid 19.
Dalam kesempatan ini Dandim 0620/Kab Cirebon Letkol Inf Sugir bahwa kegiatan Komsos dengan Aparat Pemerintahan ini merupakan Implementasi program kerja bidang Teritorial.
Tujuannya untuk selalu memelihara dan meningkatkan kebersamaan antara Aparat TNI AD dengan Aparat Pemerintah di Wilayah.
Komsos merupakan sarana yang efektif guna memelihara dan meningkatkan kebersamaan untuk membangun Komunikasi dialogis antara kita sehingga dapat diperoleh kesamaan pandangan dalam memahami setiap permasalahan yang terjadi untuk terpelihara keharmonisan dan sinergitas.
Kebersamaan seperti ini perlu ditumbuh kembangkan guna memupuk rasa persatuan dan kesatuan yang sangat diperlukan guna menghadapi berbagai permasalahan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara terutama diwilayah Kabupaten Cirebon.
Komunikasi Sosial sebagai salah satu metode Binter yang merupakan wahana untuk mewujudkan kebersamaan dan keakraban hubungan dengan seluruh komponen bangsa termasuk di dalamnya Aparat Pemerintah Kabupaten Cirebon.
Para peserta Komsos juga mendapat materi yang disampaikan oleh perwira yang sudah ditunjuk, yakni oleh Danramil 2011/Astanajapura Kapten Arh Jumatsyah, Danramil 2019/Arjawinangun Kapten Inf Nursahid dan Danramil 2013/Sumber Kapten Inf Suharyoto. (MC)