Dandim 0620/Kab Cirebon, Hadiri Peringatan Hari Otda ke XXVII

Sumber, Jum’at 28 April 2023,- Komandan Kodim 0620/Kab Cirebon Letkol Inf Afriandy Bayu Laksono S.Sos., M.I.Pol menghadiri undangan kegiatan Upacara Hari Otonomi Daerah ke XXVII tingkat Kabupaten Cirebon tahun 2023, Jum’at (28/4/2023).

Dalam kegiatan Upacara Hari Otda yang dilaksanakan di Halaman Kantor Setda Pemkab Cirebon Jln Sunan Kalijaga Sumber tersebut bertindak sebagai Inspektur Upacara Bupati Cirebon, H Imron Rosyadi dengan di hadiri Unsur Forkopimda serta PNS Lingkup Pemkab Cirebon selain para Kuwu.

Sementara thema yang diusung pada kesempatan ini adalah Otonomi Daerah Maju, Indonesia Unggul, usai dilakukan Upacara dilanjutkan dengan ramah tamah oleh Bupati dan Unsur Forkopimda dengan seluruh peserta Upacara.

Usai Upacara Hari Otda dilanjutkan dengan ramah tamah

Bupati Cirebon H Imron Rosyadi menyampaikan bahwa kita mengajak seluruh pejabat pemerintah Kabupaten Cirebon guna bersama sama melayani masyarakat, karena hakekat dari pada Otonomi Daerah adalah bagaimana daerah itu bisa memajukan daerahnya masing masing untuk kemajuan dan kemaslahatan dari pada masyarakat, ujarnya.

Media center Dim 0620/Kab Cirebon

Pin It