Belajar Daring Di Koramil 2008/Waled Mengacu Pada Protkes

Waled, Rabu 12 Agustus 2020,- Pelajaran secara daring yang dilakukan para siswa siswi di wilayah Kodim 0620/Kab Cirebon, salah satunya di Koramil 2008/Waled tetap mengacu pada protokol kesehatan, Rabu (12/8).

Seperti disampaikan Danramil 2008/Waled Kapten Arm Atep sejak memasuki Koramil 2008/Waled para pelajar mencuci tangan, serta mengambil posisi tempat duduk dengan jarak serta bermasker sesuai dengan protokol kesehatan.

Kapten Arm Atep juga menyampaikan sengaja memberikan fasilitas internet gratis via Wifi dimasa pandemi covid 19 ini, sehingga para siswa siswi dapat belajar dengan lancar terutama bagi siswa siswi yang kurang mampu dan tidak dibatasi waktu. (*)

Pin It