Babinsa Koramil 2015/Klangenan Bagikan Masker

Jamblang, Rabu 23 Juni 2021,- Kegiatan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berbasis mikro digelar dibeberapa titik di wilayah Koramil 2015/Klangenan Kodim 0620/Kab Cirebon guna memutus mata rantai penyebaran covid 19.

Untuk ini Babinsa Koramil 2015/Klangenan baik secara mandiri maupun bersama sama Instansi terkait melaksanakan kegiatan tersebut selain menghimbau agar mentaati protokol kesehatan juga membagikan masker kepada warga masyarakat.

Disampaikan Danramil 2015/Klangenan Kapten Arh Jumadi, Rabu (23/6/2021) melalui sambungan telepon mengatakan bahwa anggotanya melaksanakan kegiatan PPKM skala mikro di Desa Jamblang Kecamatan Jamblang, selain menghimbau warga masyarakat juga membagikan masker ketika mendapati warga yang tidak menggunakan masker. (MC)

Pin It