Koramil 2015/Klangenan Adakan Komsos Dengan Komponen Masyarakat

Klangenan, Sabtu 27 Juni 2020,- Komando Rayon Militer (Koramil) 2015/Klangenan, merupakan salah satu dari dua puluh satu Koramil jajaran Kodim 0620/Kab Cirebon.
Koramil 2015/Klangenan memiliki teritorial dua Kecamatan yakni Kecamatan Klangenan dan Kecamatan Jamblang, saat ini Komandan Koramil dijabat oleh Kapten Inf Jamasri.

Pada Sabtu 27 Juni 2020, Koramil 2015/Klangenan menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (komsos) dengan komponen masyarakat di wilayahnya yang dipusatkan di aula Makoramil Jln Raya Klangenan, Kabupaten Cirebon.

Hadir dalam kegiatan ini Danramil 2015/Klangenan Kapten Inf Jamasri, Camat Klangenan Drs H Dedi Susilo, Kapolsek Klangenan AKP Akmadi, SH serta Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan tokoh Pemuda. Dalam Pelaksanaan Komsos tersebut tetap mematuhi protokol Kesehatan, diantara jaga jarak, memakai masker dan cuci tangan sanitizer selain cek suhu tubuh. (Ahmad)

Kodim 0620/Kab Cirebon
“Beraksi & Bersinergi”

Pin It

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*